Menghapus Virus Trojan

Menghapus Virus Trojan : Pengertian, Kategori, Cara Hapus

Menghapus Virus Trojan  – Merasa PC/laptop begitu lemot padahal awalnya tidak? Virus trojan menjadi salah satu ancaman yang nyata bagi pengguna komputer. Penyebarannya kerap kali sangat cepat, sehingga sulit terdeteksi. Namun, Anda bisa mencoba cara menghapus virus trojan yang akan diulas di bawah ini.

Trojan menjadi salah satu jenis virus yang sulit dimusnahkan dengan trik antivirus biasa. Hal ini karena ia memiliki tameng fail-safe yang membuatnya seringkali aman dari upaya penghapusan. Tak jarang virus ini malah melakukan penggandaan secara berkala dan terus menerus.

Apa Itu Virus Trojan?

Apa Itu Virus Trojan

Virus trojan horse atau trojan diambil dari nama sebuah benteng pertahanan di era Yunani kuno. Saat itu, bentang troyan merupakan yang paling sulit ditembus pertahanannya, kemudian tentara Yunani memasukinya dan menyusup menggunakan kayu raksasa untuk melawan musuh mereka di Troyan.

Begitu pula dengan cara penyebaran virus trojan di perangkat komputer korbannya. Virus ini dikenal dengan trik liciknya yang menyamar dan menyusup ke dalam file atau folder yang tidak disadari pengguna. Tak jarang virus ini tidak menimbulkan gejala pada awal proses penyusupan.

3 Kategori Virus Trojan Paling Berbahaya

3 Kategori Virus Trojan Paling Berbahaya

1. Remote Access Trojan

Jenis virus ini melakukan penyerangan terhadap sistem komputer korbannya. Selain itu, virus ini juga menyusup pada program kecil dan jarang terdeteksi di PC.

2. Data Sending Trojan

Program ini sengaja dirancang untuk korbannya agar mendapat data privasi korban. Di antaranya adalah informasi kartu kredit, log alamat email, password, dan akun. Tentunya data ini sangat berbahaya apabila tersebar karena tak jarang menimbulkan penipuan.

3. Destructive Trojan

Sesuai dengan namanya, virus trojan ini merusak dengan merusak file-file penting milik korban. Jenis virus ini seringkali sulit dideteksi oleh pemindai antivirus yang ada di perangkat Anda. Terutama jika tidak mengalami up to date dalam jangka waktu lama.

Cara Menghapus Virus Trojan

Virus ini memang merupakan ancaman yang serius bagi pengguna komputer. Trojan bisa memblokir data, menghapus data, memodifikasi, dan tindakan merugikan lainnya. Tidak perlu khawatir, Anda masih bisa mengatasinya dengan mengikuti cara-cara yang akan dijelaskan di bawah ini.

1. Menghapus Virus Trojan dari Hardisk Langsung

Adapun cara pertama yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan virus trojan adalah menghentikan aktivitasnya dari memori. Berikut langkah-langkah yang bisa diikuti:

a. Menghentikan Aktivitas Virus di Task Manager

Menghentikan Aktivitas Virus Di Task Manager

Langkah pertama agar efek yang ditimbulkan virus tidak semakin menjadi-jadi, Anda perlu menghentikannya melalui menu task manager.

  • Buka menu Task Manager dengan tekan shortcut Ctrl + Alt + Del.
  • Setelah itu, klik tab Processes dan lanjutkan ke User Name. Opsi ini dipilih untuk melihat proses apa saja yang sedang berlangsung di desktop berdasarkan nama user.
  • Anda bisa melihat bagian proses yang nampak mencurigakan. Sebaiknya, kurangi proses yang sedang berlangsung untuk mempermudah pencarian proses yang mencurigakan.
  • Perlu diketahui bahwa aktivitas virus trojan biasanya berupa processing file dengan ekstensi .exe.
  • Oleh karena itu, sebaiknya Anda matikan seluruh proses .exe yang sedang berjalan di harddisk.
  • Hindari menonaktifkan file yang berada di folder sistem, network service, dan local service. Hal ini dapat menyebabkan komputer menjadi error.

Namun, perlu diketahui pula bahwa virus trojan memang bisa dideteksi melalui menu Task Manager. Oleh karena itu, Anda mungkin membutuhkan aplikasi Process Explorer untuk memudahkan deteksi virus.

b. Memodifikasi Start-Up Library

Memodifikasi Start-Up Library

Langkah berikutnya setelah menghapus file trojan di Task Manager adalah Anda perlu membasmi kode mulai virus ini. Hal ini perlu dilakukan agar trojan tidak masuk ke memori ketika komputer menyala. Caranya adalah dengan memodifikasi start-up library, yaitu sebagai berikut:

  • Gunakan perintah msconfig untuk memulai pengubahan pada start-up library.
  • Klik Start, kemudian pilih opsi Run.
  • Isikan seluruh kotak input yang ditampilkan dengan msconfig, klik Enter.
  • Menu System Configuration Utility akan ditampilkan.
  • Klik Startup pada tampilan tersebut.
  • Jika Anda belum mengetahui yang mana proses loading virus, cukup klik Disable All agar seluruh runtime di Windows dinonaktifkan.
  • Tidak perlu khawatir, nantinya Anda bisa mengaktifkannya kembali setelah PC/laptop bersih dari trojan.
  • Namun, jika Anda telah mengetahui proses loading mana yang merupakan virus, tentu sebaiknya lakukan disable pada proses tersebut.

c. Menghapus File Exe Trojan

Menghapus File Exe Trojan

  • Setelah memodifikasi menu startup, langkah penting ini jangan dilewatkan. Anda perlu menghapus file .exe trojan dengan memanfaatkan menu built-in di Windows Explorer.
  • Cari file virus dengan ekstensi .exe yang sebelumnya telah dibuka atau load di startup Windows.
  • Pastikan seluruh file telah ditampilkan di Windows Explorer, termasuk file yang tersembunyi. Hal ini dilakukan agar Anda bisa mengecek file apa saja yang tersimpan di harddisk.
  • File virus trojan biasanya disimpan pembuatnya di folder yang dapat membuat bingung korbannya. Misalnya dengan menaruhnya di folder sistem atau folder Windows, sehingga pengguna dibuat rancu untuk menghapusnya.
  • Setelah file virus ketemu, tekan shortcut Shift + Delete agar terhapus secara permanen dari perangkat Anda.

d. Menghapus File Virus dari Registry Komputer

Menghapus File Virus Dari Registry Komputer

Jika Anda sudah berhasil memusnahkan trojan dari harddisk, langkah berikutnya adalah membuat komputer tidak menyimpan informasi virus tersebut. Penghapusan informasi ini sangat penting agar virus trojan benar-benar terhapus permanen, berikut cara-caranya:

  • Klik Start menu lalu pilih Run.
  • Masukkan regedit lalu tekan Enter untuk menampilkannya.
  • Setelah menu regedit muncul, tekan shortcut CTRL + D untuk memasukkan nama file virus yang sebelumnya sudah ditemukan di harddisk Anda.
  • Anda bisa memasukkan satu per satu agar komputer benar-benar menghapus informasi virus tersebut, agar tidak melakukan load lagi.

2. Menghapus Virus Trojan melalui Safe Mode

Menghapus Virus Trojan Melalui Safe Mode

Cara yang berikut ini bisa Anda lakukan jika virus trojan masih saja membabi buta. Sebelum melakukan penghapusan virus, tentunya Anda perlu menonaktifkan komputer dari jaringan internet. Jangan dinyalakan terlebih dahulu sampai komputer benar-benar sudah bersih dari virus.

Hal ini sangat penting dilakukan agar virus tidak menyebarkan data pribadi Anda ke publik. Tentunya, penyebaran data bisa berakibat fatal dan merugikan. Jika Anda merasa bahwa PC terkena virus trojan, gunakan Safe Mode untuk me-reboot PC.

Seperti yang telah diketahui, mode ini hanya akan mengaktifkan aplikasi secara minimalis di perangkat Anda. Jika terdapat trojan yang telah diprogram khusus ketika Windows dimulai, safe mode bisa mencegahnya.

Dengan demikian, Anda bisa menghilangkannya lebih cepat karena tidak membutuhkan loading yang lama. Jika mendapati komputer Anda berjalan lebih cepat di mode normal dibanding safe mode, sebaiknya berhati-hati. Hal ini justru bisa menjadi pertanda komputer terinfeksi virus.

3. Menghapus Virus Trojan dengan Windows Defender

Komputer dengan OS Windows biasanya memang sudah dilengkapi satu aplikasi yang dapat mencegah dari serangan virus. Salah satu yang sering ditemui adalah aplikasi Windows Defender. Namun, virus kerap kali dapat mengelabui Windows Defender agar tidak ditemui.

Virus akan bersembunyi di sistem Windows saat komputer sedang dinyalakan. Virus ini memang bisa dibilang licik dan merugikan. Oleh karena itu, Anda perlu menghilangkannya dengan mode offline Windows Defender. Berikut langkah-langkah mudah yang bisa diikuti untuk menghalau virus ini:

  • Pada kotak pencarian klik menu Settings.
  • Klik pilihan Update & Security, lalu di jendela navigasi Anda bisa memilih aplikasi Windows Defender.

Klik Pilihan Update &Amp; Security, Lalu Di Jendela Navigasi Anda Bisa Memilih Aplikasi Windows Defender

  • Scroll secara perlahan dari bawah sampai Anda menemukan pilihan Windows Defender mode offline.
  • Untuk memulai proses, Anda bisa memilih Scan Offline. Perlu diketahui bahwa tidak akan muncul kotak konfirmasi seperti “Are You Sure?” ketika klik pilihan ini. Hal ini akan menyebabkan komputer melakukan restart secara otomatis.

Untuk Memulai Proses, Anda Bisa Memilih Scan Offline. Perlu Diketahui Bahwa Tidak Akan Muncul Kotak Konfirmasi Seperti Are You Sure

  • Pastikan seluruh aplikasi yang sedang dibuka telah disimpan karena restart otomatis ini.

Windows tidak akan secara langsung me-restart sistem operasi. Melainkan akan menghindari sistem Anda dari berbagai virus berbahaya. Jika terdapat virus yang berhasil terdeteksi, Anda akan diminta konfirmasi untuk menghapusnya atau tidak. Anda bisa menekan Yes untuk menghapusnya.

4. Menghapus Virus Trojan dengan Software Antivirus

Tentu saja cara berikut ini perlu dicoba agar virus trojan benar-benar terhempas dari komputer Anda. Pengguna bisa memanfaatkan aplikasi pembasmi virus komputer yang gratis maupun berbayar.

Beberapa yang direkomendasikan adalah AVG Free Antivirus, Avast Free Antivirus, dan Kaspersky Security Cloud Free. Adapun langkah-langkah yang bisa Anda lakukan adalah sebagai berikut:

  • Jalankan pemindai Antivirus berdasarkan permintaan user terlebih dahulu sebelum dijalankan otomatis.

Jalankan Pemindai Antivirus Berdasarkan Permintaan User Terlebih Dahulu Sebelum Dijalankan Otomatis

  • Setelah itu, lanjutkan dengan pemindai real-time yang terdapat di komputer Anda. Sebaiknya pilih yang memang mumpuni untuk mengidentifikasi virus, dan menghapusnya secara permanen.

Setelah Itu, Lanjutkan Dengan Pemindai Real-Time Yang Terdapat Di Komputer Anda. Sebaiknya Pilih Yang Memang Mumpuni Untuk Mengidentifikasi Virus Dan Menghapusnya Secara Permanen

  • Jika dirasa pemindai kurang efektif, Anda bisa menghapusnya secara manual. Tentunya, proses ini perlu berhati-hati jika ingin dilakukan. Jika salah menghapus file, bisa-bisa folder atau file sistem yang dihapus. Hal ini justru akan menimbulkan masalah baru di PC Anda.

5. Menghapus virus Trojan dengan Install Ulang Sistem

Seringkali cara ini perlu dilakukan jika virus sudah benar-benar membandel. Anda bisa menghapusnya dengan melakukan install ulang OS yang digunakan pada perangkat PC. Namun, pastikan bahwa Anda telah melakukan backup file-file penting agar tidak terhapus.

Anda bisa memindahkannya ke driver eksternal, misalnya harddisk atau media penyimpanan lainnya. Berikut langkah-langkah mudah install ulang sistem berdasarkan jenis OS:

a. Install Ulang Windows

Install Ulang Windows

  • Anda bisa menggunakan menu reset atau recovery untuk mengembalikan pengaturan PC ke settingan pabrik. OS Windows menyediakan opsi ini untuk menyimpan maupun menghapus data keseluruhan.
  • Caranya adalah menyalakan perangkat Windows Anda, lalu pilih tombol StartSettingsSettings & SecurityRecoveryReset This PCGet StartedRemove Everything

b. Install Ulang MacOS

Install Ulang Macos

  • Nyalakan perangkat MacOS Anda lalu tekan dan tahan Command-R beberapa saat. Setelah itu, akan terdengar bunyi startup. Klik pilihan Disk Utility lalu pilih Erase.

6. Menghapus Virus Trojan dengan Malwarebytes

Cara ini memang mengharuskan Anda menginstall software Malwarebytes terlebih dahulu, berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan:

  • Download aplikasi Malwarebytes melalui laman https://www.malwarebytes.com.
  • Setelah itu, klik opsi Free Download untuk memulai proses pengunduhan.
  • Tunggu proses download sampai selesai lalu lakukan instalasi.
  • Caranya dengan klik tombol Next yang akan ditampilkan di setiap langkah, kemudian beri centang pada kotak Agreement untuk menyetujui ketentuan dan syarat penginstalan aplikasi.

Caranya Dengan Klik Tombol Next Yang Akan Ditampilkan Di Setiap Langkah. Kemudian Beri Centang Pada Kotak Agreement Untuk Menyetujui Ketentuan Dan Syarat Penginstalan Aplikasi

  • Tunggu sampai proses instalasi selesai.

Setelah proses download dan install selesai, selanjutnya Anda bisa memanfaatkan berbagai fitur yang bisa digunakan untuk menghapus virus jahat ini. Untuk melakukan langkah ini, Anda bisa menggunakan panel scan maupun panel dashboard.

Pada dasarnya, kedua fungsi menu tersebut sama saja. Namun, kali ini akan dijelaskan cara menghilangkan virus trojan dengan metode Threat Scan pada Malwarebytes.

  • Buka software Malwarebytes yang telah diinstal.
  • Pada tampilan di halaman utama, klik tombol Start Scan dan tunggu sampai proses Scanning selesai.

Pada Tampilan Di Halaman Utama, Klik Tombol Start Scan Dan Tunggu Sampai Proses Scanning Selesai

  • Setelah itu, Anda bisa memilih opsi View Report.
  • Beri centang terhadap semua virus yang telah terdeteksi lalu klik Quarantine.
  • Anda bisa menghilangkan virus trojan secara permanen melalui pilihan Quarantine ini. Caranya adalah dengan mencentang semua file virus yang telah dikarantina lalu klik Delete.

Anda Bisa Menghilangkan Virus Trojan Secara Permanen Melalui Pilihan Quarantine Ini. Caranya Adalah Dengan Mencentang Semua File Virus Yang Telah Dikarantina Lalu Klik Delete

  • Akan muncul menu Windows Popup, Anda cukup menekan tombol Yes.
  • Setelah itu, seluruh virus akan terhapus di perangkat Anda.

7. Membersihkan Cache Browser

Cara ini termasuk trik sederhana karena permasalahan sistem kerap kali terjadi, karena menumpuknya file cache di browser. Cache browser merupakan fitur penting karena merupakan tempat data disimpan sementara ketika Anda melakukan browsing.

Namun, terkadang Anda juga perlu menghapusnya jika performa PC kerap kali bermasalah, adapun cara-cara menghapus file cache di beberapa browser terkenal yaitu sebagai berikut:

a. Menghapus Cache di Chrome:

Menghapus Cache Di Chrome

  • Buka browser Chrome Anda lalu klik menu History.
  • Hapus file cache yang akan ditampilkan dengan klik Clear Browsing Data.
  • Klik Time Range lalu All Time untuk menghapusnya secara keseluruhan.
  • Pilih Clear Data.

b. Menghapus Cache di Browser Safari (MacOS):

Menghapus Cache Di Browser Safari (Macos)

  • Pada halaman utama browser, klik Select Safari.
  • Klik pilihan Preferences, lalu Privacy.
  • Pilih Manage Website Data lalu Remove All untuk menghapus cache seluruhnya.

c. Menghapus Cache di Internet Explorer (Windows):

Menghapus Cache Di Internet Explorer (Windows):

  • Buka browser Internet Explorer lalu klik Select Tools.
  • Pilih menu Safety.
  • Hapus cache dengan klik Delete Browsing History.

8. Uninstall Aplikasi Tidak Dikenal

Cara mudah lainnya untuk menghindari perangkat Anda dari virus adalah dengan uninstall aplikasi tidak dikenal. Aplikasi ini lebih dikenal dengan istilah PUP (Potentially Unwanted Programs).

Virus bisa saja dimasukkan ke PC Anda melalui perangkat freeware yang sudah sepaket dengan proses instalasi. Hal ini bisa ditemukan ketika Anda mengundung software tertentu di situs sembarangan. Oleh karena itu, ikuti langkah berikut ini untuk uninstall aplikasi tidak dikenal tersebut:

  • Hapus aplikasi tidak dikenal melalui menu Control Panel, lalu Uninstall a Program.

Hapus Aplikasi Tidak Dikenal Melalui Menu Control Panel, Lalu Uninstall A Program

  • Anda bisa menggunakan Malwarebytes software tersebut benar-benar terhapus seluruhnya.
  • Lakukan pemindaian menggunakan menu malware removal tool.

Lakukan Pemindaian Menggunakan Menu Malware Removal Tool

  • Periksa ulang software jahat yang terinfeksi virus dengan menu antimalware tool.
  • Setelah itu, Anda bisa mengembalikan pengaturan browser ke format default.

9. Menghapus File Temporer

Menghapus File Temporer

Cara ini sebenarnya bisa dilakukan ketika perangkat Anda sedang mengaktifkan safe mode. Setelah itu, Anda bisa menjalankan aplikasi pemindai virus yang terpercaya. Namun, Anda juga perlu menghapus temporary file atau file sementara terlebih dahulu.

Hal ini akan sangat bermanfaat ketika Anda melakukan pemindaian virus kembali. Selain itu, menghapus jenis file ini akan membuat ruang pada disk lebih leluasa, bahkan bisa menghapus virus meski tidak seluruhnya. Oleh karena itu, cara ini layak dicoba karena termasuk mudah dilakukan.

Langkah pertama adalah menggunakan menu pada Windows, kemudian pilih utility Disk Cleanup. Anda cukup mengetikkan Disk Cleanup di kotak pencarian yang tersedia.

Cara-cara menghilangkan virus trojan di atas dapat Anda praktekkan agar perkembangan virus bisa segera dihentikan. Selain itu, hal ini dilakukan agar data komputer dan data pribadi Anda tetap aman dari serangan virus licik ini.

Menghapus Virus Trojan : Pengertian, Kategori, Cara Hapus