Contoh Iklan – Di berbagai media pasti Anda akan selalu menemukan iklan, hal ini menjadikan iklan familiar bagi Anda. Iklan yang ditampilkan juga beragam dengan kategori yang berbeda dengan cakupan yang luas. Tujuan iklan memang sudah jelas untuk menawarkan dan mempromosikan suatu produk. Karena yang media yang digunakan banyak, membuat iklan menjadi mudah dijumpai masyarakat dan produk yang ditawarkan semakin populer.
Pengadaan iklan untuk strategi pemasaran memang sangat efektif untuk meningkatkan penjualan. Namun, apabila Anda berminat untuk membuat iklan produk maka perlu tahu dahulu jenis dan kategori iklan. Hal ini perlu dilakukan supaya Anda tidak salah dalam membuat iklan dan tidak salah sasaran konsumen. Bagaimanakah iklan yang benar berdasarkan kategorinya?
Contoh Iklan Berbagai Kategori
Iklan Produk
Ketika Anda berbisnis, maka ada produk yang diproduksi dan perlu dipasarkan.dalam memasarkan nya juga tidak bisa sembarangan karena harus memenuhi target penjualan, tergantung dengan jenis produk dan sasaran konsumen yang tepat. Makanya diperlukan strategi yang tepat, salah satunya adalah dengan memasang iklan. Dengan adanya iklan akan membuat produk semakin dikenal oleh masyarakat, dan ada kemungkinan penjualan akan meningkat.
Iklan ada berbagai variasi, tergantung dengan bentuk dan tempat memasang iklan. Biasanya untuk iklan yang bertujuan untuk mempromosikan suatu produk disebut dengan iklan promosi, bentuknya pun beragam. Namun, yang jelas dalam iklan tersebut terdapat sebuah penawaran produk tertentu. Selain mempromosikan, di dalam iklan juga memuat informasi mengenai produk entah itu singkat atau rinci. Supaya Anda lebih jelas mengerti, contohnya adalah penawaran produk makanan maupun makanan ringan.
Pastinya Anda sudah sangat sering menemui iklan tersebut bukan? Biasanya memang dalam iklan memuat rupa kemasan serta informasi mengenai produk tersebut. Pada umumnya iklan akan semakin menarik jika deskripsi yang diberikan singkat, padat, jelas, dan ikonik. Di dalam iklan produk yang perlu perhatikan adalah tempat membeli serta harganya. Mengapa demikian? Karena kebanyakan orang akan tertarik dengan barang yang mudah didapatkan dan harga yang terjangkau.
Contoh Iklan “Iklan Lowongan Kerja”
Iklan bukan hanya berhubungan dengan barang atau penjualan, ada juga yang berhubungan dengan kebutuhan. Salah satunya adalah kebutuhan tenaga kerja yang memerlukan iklan lowongan pekerjaan. Biasanya memang ada beberapa jenis bisnis maupun industri yang sulit mendapatkan karyawan membuat iklan di media. Dengan adanya promosi memang akan membuat masyarakat tahu, dan jika berminat akan menghubungi pihak terkait.
Iklan lowongan pekerjaan memang bisa dipasang di berbagai media, jadi jika Anda ingin melihat contoh aslinya bisa menemukan dengan mudah. Mulai dari media cetak hingga media online memang menjadi tempat yang tepat untuk berpromosi. Untuk cara membuatnya bagaimana? Hal ini bisa Anda cari cara yang tepat dengan browsing di mesin pencari. Untuk membuat iklan yang menarik, maka Anda perlu membuat slogan yang bisa menarik perhatian.
Iklan Penawaran
Apabila Anda ingin menawarkan sesuatu tetapi masih bingung, maka Anda bisa mencoba membuat iklan penawaran. Seperti namanya, iklan penawaran memang memiliki maksud untuk menawarkan sesuatu, baik itu barang maupun jasa. Tentunya penawarannya menyasar kepada masyarakat secara umum maupun kalangan tertantu, sesuai dengan apa yang ditawarkan. Dengan pengadaan iklan akan membuat hal ingin Anda tawarkan semakin dikenal oleh masyarakat.
Untuk contoh iklan penawaran ada banyak, salah satunya adalah penawaran jasa. Mulai dari jasa percetakan, fotografi, desain grafis, laundry, cuci kendaraan bermotor, dan berbagai layanan jasa lainnya. Sedangkan untuk barang juda bisa menggunakan iklan penawaran dengan kategori tergantung dengan jenis barangnya. Jadi, bisa diilang bahwa iklan penawaran bisa digunakan untuk berbagai produk.
Sebenarnya iklan penawaran bisa dimasukkan ke dalam kategori promosi, karena menawarkan sama dengan berpromosi. Kunci supaya produk yang ditawarkan semakin dikenal adalah dengan menggunakan kalimat menarik pada iklan. Tentunya kalimat tersebut harus menunjukkan keunggulan produk supaya masyarakat menjadi semakin tertarik.
Iklan Jasa
Jika Anda sedang mengembangkan sebuah bisnis, tentu yang diinginkan adalah awal yang lancar dan perkembangan yang pesat. Pastinya supaya bisnis Anda bisa berjalan sesuai dengan keinginan diperlukan usaha dan kerja keras. Salah satu upaya yang bisa Anda lakukan adalah meningkatkan penjualan, sehingga pendapatan bisa naik. Agar penjualan meningkat Anda perlu mempromosikan produk, baik itu barang ataupun jasa.
Jika Anda itu merupakan bisnis jasa, maka Anda perlu menawarkan kepada masyarakat untuk bisa menggaet klien. Memang akan sulit jika Anda menawarkan secara manual, makanya perlu menggunakan iklan supaya lebih efektif dan efisien. Mengingat bisnis jasa banyak dibutuhkan sehingga memungkinkan Anda untuk menggaet banyak pelanggan.
Ketika Anda membuat iklan jasa, yang penting untuk diperhatikan adalah penggunaan kalimat dan ilustrasinya. Pastinya Anda perlu sesuatu yang menarik perhatian, sehingga bisa membuat meyakinkan konsumen mengenai jasa yang ditawarkan. Lalu, untuk media iklannya beragam dan kalau bisa Anda harus bisa cari yang cakupan nya luas. Misalnya saja melalui media sosial, website, toko online, maupun melalui media cetak.
Jika Anda ingin melakukan promosi tambahan, maka bisa secara manual yaitu dengan menyebar brosur. Karena semakin besar cakupan Anda dalam mengiklankan produk maka semakin besar juga peluang ketertarikan pelanggan. Mungkin media iklan yang paling efektif adalah media sosial, karena memang memiliki cakupan yang luas dan tidak terbatas. Jadi, Anda bisa memaksimalkan hal ini dengan gencar berpromosi di media sosial.
Iklan Promosi
Promosi merupakan satu kata yang memiliki cakupan luas dan memiliki banyak kemungkinan. Jika digabungkan dengan iklan maka akan semakin jelas bahwa promosi dilakukan dengan iklan. Namun, tetap saja yang dipromosikan ada beragam kategori dengan cakupan jenis yang banyak. Aspek promosi yang ada di dalam iklan memang ada banyak dan ada berbagai hal yang memungkinkan untuk dipromosikan. Bisa saja yang dipromosikan adalah produk, lowongan pekerjaan, hingga instansi.
Tetapi memang yang mendominasi iklan promosi adalah mengenai penawaran produk berupa barang dan jasa. Di samping promosi produk, ada juga yang mempromosikan suatu acara yang terbuka untuk umum seperti pameran hingga konser. Biasanya ini dilakukan dengan menunjukkan hal menarik dari hal yang dipromosikan supaya orang menaruh perhatian, inilah yang disebut sebagai promosi.
Contoh dari iklan promosi bisa Anda temukan dengan mudah di bebagai media, mulai dari media cetak sampai media sosial. Biasanya ada beberapa aspek yang membuat iklan promosi menjadi menarik, salah satunya adalah pemilihan kalimat. Semakin menarik kalimat yang digunakan maka pembaca akan semakin tertarik dan iklan yang Anda pasang sukses.
Iklan Melalui Media Sosial
Ada banyak media sosial sekarang ini, dan ini bisa Anda jadikan tempat untuk memasang iklan. Apa saja media sosial yang bisa digunakan?
Facebook
Facebook merupakan media sosial yang terbesar dengan pengguna terbanyak sekarang ini. selain itu, jangkau facebook juga sangat luas makanya ini bisa menjadi tempat yang tepat untuk memasang iklan. Jika Anda merupakan pengguna facebook, maka akan mudah menemukan iklan. Jika Anda berniat berpromosi di sini, Anda juga bisa memanfaatkan fitur grup jual beli.
Memang akan mendapatkan banyak keuntungan jika Anda memasang iklan di facebook karena peluangnya besar. Apalagi jika Anda memiliki banyak teman di facebook, maka peluangnya akan terbuka semakin lebar. Atau mungkin Anda bisa menggunakan fitur lain seperti membuat halaman facebook untuk berjualan. Jadi, apalagi yang perlu diragukan? Terlebih Anda tidak dipungut biaya apapun untuk memasang iklan.
Untuk berpromosi melalui sosial media yang perlu dilakukan adalah meyakinkan konsumen dengan membuat iklan yang meyakinkan. Kalau bisa Anda harus aktif dalam mempromosikan produk supaya iklan selalu tampil. Selain itu, Anda juga perlu membuat iklan yang menarik supaya pengguna facebook tertarik untuk melihat produk yang dipromosikan.
Instagram
Selain facebook, aplikasi instagram bisa Anda gunakan untuk berpromosi. Apalagi sekarang di instagram sudah ada fitur akun bisnis, dimana Anda bisa memasang iklan secara berbayar. Jadi, sama saja Anda menjalin kerja sama dengan aplikasi tersebut untuk mempromosikan produk. Keuntungan lainnya menggunakan instagram adalah adanya berbagai fitur dukungan untuk penjual produk serta visualisasi iklan yang lebih enak dipandang. Fitur tersebut adalah mulai dari pop up harga barang hingga hubungan website.
Twitter
Jika Anda orang yang pandai bergaul dan ska promosi santai maka twitter bisa Anda pilih. Memang di twitter tidak ada fitur khusus untuk berjualan, namun Anda bisa melakukan promosi dengan memanfaatkan kesempatan. Apa maksud dari kesempatan? Maksudnya adalah Anda bisa melakukan promosi produk melalui hastag tren atau postingan yang populer.
Aplikasi Chatting
Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi chatting seperti whatsapp serta line untuk mempromosikan produk. Caranya adalah dengan membuat grup chat yang berisi konsumen dan Anda bisa promosi produk di sana.
Iklan Baris
Apabila Anda merasa melakukan promosi di media sosial masih kurang, maka Anda bisa memanfaatkan media cetak seperti koran. Memang ada berbagai macam jenis dan kategori iklan di koran, salah satunya adalah iklan baris. Iklan jenis ini memang yang paling mudah ditemukan di media cetak, karena memang jumlahnya banyak. Namun, sekarang ini iklan baris tidak hanya bisa ditemukan di koran atau media cetak lainnya. Karena di berbagai media online juga kerap ditemukan iklan baris.
Biasanya dalam iklan baris hanya ada tulisan dan ketersediaan slotnya terbatas. Jadi, Anda tidak bisa membuat iklan sesuai dengan keinginan Anda sendiri. Perlu dilakukan penyesuaian supaya penggunaan slot menjadi lebih maksimal. Biasanya untuk memasang iklan baris yang dihitung adalah dari barisnya. Anda pasti sudah tahu baris pada koran itu hanya bisa untuk beberapa kata saja, makanya Anda perlu membuat iklan yang ringkas dan padat.
Semakin banyak baris yang Anda gunakan, maka semakin banyak biaya yang harus dibayarkan. Jadi sebisa mungkin Anda harus meminimalisasinya supaya pengeluara untuk iklan tidak terlalu besar. Untuk penempatan nya memang dijadikan satu di suatu halaman sehingga mudah untuk menemukan nya. Selain itu, iklan baris juga dibedakan berdasarkan kategori produk.
Misalnya dalam satu halaman akan ada kumpulan iklan baris mengenai properti. Maka yang ditawarkan berupa rumah, apartemen, kos, dan sejenisnya. Sama halnya dengan iklan baris lowongan pekerjaan, maka isinya memuat berbagai penawaran pekerjaan.
Iklan Kolom
Di dalam surat kabar juga ada jenis iklan lain selain baris, yaitu iklan kolom. Sebenarnya, iklam kolom dan baris itu sama saja hanya bentuknya saja yang berbeda. Yang satunya berupa baris dan satunya lagi bentuknya kolom, untuk media yang memuat iklam kolom juga beragam tidak hanya media cetak saja. Di media digital pun Anda bisa menemukan iklan baris dengan mudah. Memang iklan jenis ini termasuk populer dan banyak diminati, jadi Anda pun bisa mencobanya.
Karakter iklam kolom an iklan baris memang sama, yaitu terbatas slotnya. Hanya saja perhitungan nya bukan dari jumlah baris, melainkan dari jumlah kalimat dan kata yang digunakan. Yang pasti semakin sedikit dan hemat dalam penyusunan kata, maka semakin baik. Karena secara otomatis penggunaan kolom akan semakin hemat dan biaya yang Anda keluarkan semakin sedikit.
Meskipun karakternya sama, namun iklan kolom memiliki perbedaan mencolok dengan iklan baris. Perbedaannya adalah pada penggunaan gambar, dimana pada iklam kolom memang bisa menambahkan nya. Bukan hanya gambar saja, tetapi Anda juga bisa menambahkan judul maupun hal yang sejenis supaya iklannya terasa menarik. Tetapi jika Anda ingin menambahkan gambar maupun judul pada iklan kolom di media cetak, maka Anda perlu membayar lebih mahal.
Iklan Display
Jika iklan kolom dan baris didominasi oleh tulisan saja tanpa ada gambar, maka berbeda sekali dengan iklan display. Karena memang iklan display itu ibarat seperti kebalikan dari iklan kolom dan baris, dimana isinya adalah seputar gambar. Gambar memang perlu untuk memberikan visualisasi secara nyata kepada konsumen. Hal yang semacam ini memang lebih diminati dibandingkan dengan tulisan. Sebab, gambar memang lebih mudah tertangkap mata dan terlihat lebih menarik.
Jika dibandingkan dengan jenis iklan kolom dan baris, peluang untuk mendapatkan konsumen memang lebih besar jika menggunakan iklan display. Jadi, apabila Anda ingin iklan yang lebih efektif maka iklan display bisa menjadi pilihan. Namun apabila Anda memiliki modal yang kurang, maka leih baik jangan dulu memasang iklan display. Karena memang memasangnya di media cetak membutuhkan biaya yang besar.
Jika Anda ingin mengetahui secara langsung, seperti apa iklan display maka bisa mencari nya karena memang mudah ditemukan. Walaupun iklan nya dalam bentuk ilustrasi dan gambar, harus tetap menggunakan kalimat yang tepat untuk promosi. Gambar yang digunakan juga tidak bisa sembarangan, perlu diperhatikan mengenai ketertarikan konsumen dan maksud iklan. Jadi, bukan berarti menggunakan gambar sebagai iklan bisa sembarangan perlu diperhatikan secara detail.
Lalu bagaimana cara supaya bisa membuat iklan display yang benar? Secara garis besar dan dasarnya, Anda harus mengenali produk dan gambar perlu sesuai. Jangan lupa juga bahwa di dalam gambar harus ada informasi dan visualisasi produk. Karena display yang Anda buat harus menyasar konsumen yang tepat, dan buat iklan display yang semenarik mungkin.
Iklan Barang
Dalam sebuah bisnis tentu saja ada barang yang dihasilkan, dan itu memerlukan strategi pemasaran supaya bisa banyak yang terjual. Salah satu caranya adalah dengan memasang iklan, baik di media digital hingga cetak. Iklan memang ada beragam, mulai dari asuransi hingga promosi benda namun tetap saja promosi barang lebih mendominasi. Jadi sudah tidak heran lagi jika Anda sering menemukan berbagai macam iklan penawaran barang di media.
Tentu pembuat iklan tersebut adalah pihak yang berniat menawarkan barang dagangannya ke pasaran. Cara menawarkan nya pun berbeda, ada yang melalui media digital seperti sosial media dan ada juga yang melalui media cetak. Tentunya dengan adanya iklan akan memberikan keuntungan baik kepada penjual maupun pembeli. Penjual tentu saja untuk karena barangnya laku dan pembeli merupakan orang yang sedang membutuhkan barang tersebut terbantu dengan iklan.
Pada umumnya iklan barang akan disertai dengan gambar dan ilustrasi menarik akan konsumen tahu secara jelas barang yang Anda tawarkan. Selain itu beri kalimat menarik yang informatif supaya bisa memberi sedikit info kepada konsumen. Semakin baik gambar dan kalimat yang Anda gunakan, maka kesempatan terjualnya barang akan semakin tinggi. Makanya Anda perlu membuatnya sebaik mungkin supaya masyarakat semakin tertarik dengan barang Anda dan penjualan meningkat.
Apalagi jika Anda melakukan promosi melalui sosial media, maka harus gencar menawarkan. Dengan begitu Anda bisa menggaet semakin banyak konsumen dan mendapat banyak keuntungan. Terlebih lagi, Anda tidak perlu membayar jadi promosikan saja sesering mungkin. Namun, berbeda lagi jika Anda menggunakan akun bisnis dan membayar untuk promosi lebih dari aplikasi.
Iklan memang ada beragam, jadi jika Anda berminat untuk memasang iklan pertimbangkan dulu segala aspek nya. Perkirakan dulu iklan mana yang sekiranya cocok dengan tujuan dan budget Anda. Jika hanya untuk pribadi ada baiknya promosi gratis saja terlebih dahulu, tetapi jika sudah memasuki jenjang bisnis maka perlu pengembangan iklan yang lebih baik. Karena semakin baik iklan yang ditampilkan, maka peminat juga semakin banyak.
10+ Contoh Iklan Berbagai Kategori Yang Bisa Di Jadikan Referensi