Cara Membuat Ukuran Foto 3X4

5+ Cara Membuat Ukuran Foto 3×4 Mudah dan Praktis

Cara Membuat Ukuran Foto 3×4 – Cara membuat ukuran foto 3×4 yang akan diulas di bawah ini bermanfaat untuk menyiapkan berbagai persyaratan dokumen. Diantaranya ketika hendak mengurus SKCK, SIM, KTP, CPNS, surat lamaran kerja, dan kebutuhan file lainnya.

Ukuran foto tersebut pada dasarnya tidak didapatkan secara default ketika memotret dengan kamera. Foto asli akan terlihat lebih besar karena belum melewati pengeditan. Oleh karena itu, Anda perlu mengubahnya terlebih dahulu sesuai ukuran yang dibutuhkan.

Cara Membuat Ukuran Foto 3×4

Membuat ukuran foto 3×4 ternyata sangat mudah. Anda bisa menggunakan berbagai metode yang akan disebutkan di bawah ini. Tidak perlu khawatir, seluruh metode tersebut tidak memerlukan teknik khusus yang membingungkan.

Anda pun bisa melakukannya sendiri sehingga pengeditan foto pun tidak akan sulit. Tidak perlu menjadi ahli mendesain gambar agar bisa mengikuti tutorial di bawah ini. Untuk lebih jelasnya, simak berbagai metode pembuatan ukuran foto 3×4 berikut ini.

1. Menggunakan Microsoft Paint

Bagi pengguna setia OS Windows mungkin sudah tidak asing dengan aplikasi ini. Microsoft Paint terinstal satu paket sekaligus dengan OS tersebut. Meski fitur yang ditawarkan cukup sederhana, namun Anda bisa menggunakannya untuk mengedit foto.

Salah satunya dengan memanfaatkan fitur image properties untuk membuat ukuran foto sesuai kebutuhan. Untuk lebih jelasnya, berikut cara membuat foto ukuran 3×4 di Paint.

  • Buka aplikasi Microsoft Paint di perangkat laptop atau komputer.

Buka Aplikasi Microsoft Paint Di Perangkat Laptop Atau Komputer

  • Setelah itu, cari file berupa foto yang akan diubah ukurannya.
  • Caranya dengan klik menu File, pilih Open lalu tentukan foto mana yang akan di edit.
  • Lihat resolusi dpi foto tersebut dengan klik menu File lalu Properties.
  • Ingat atau catat nilai dpi tersebut untuk menentukan ukuran pixel yang sesuai.
  • Klik opsi Resize, lalu pilih Pixels.

Klik Opsi Resize, Lalu Pilih Pixels

Pada bagian tersebut terdapat pilihan horizontal dan vertikal yang perlu diisi. Setiap nilai pixel gambar berbeda satu sama lain. Hal ini bergantung pada nilai dpi yang dimilikinya. Untuk mengetahui berapa nilai pixel yang sesuai, berikut aturan perhitungannya.

a. Foto ukuran 2×3

Nilai pixel horizontal yang diisi adalah 0,79*dpi. Sedangkan untuk bagian vertikal diisi 1,18*dpi. Setelah itu, ubah nilai dpi foto yang di edit dengan perhitungan tersebut.

Misalnya untuk foto bernilai dpi 72, maka nilai dpi yang diubah adalah sebesar 0,79*72=57 untuk bagian horizontal. Sedangkan nilai dpi 1,18*72=85 untuk bagian vertikal.

b. Foto ukuran 3×4

Nilai pixel horizontal dihitung dari 1,18*dpi dan bagian vertikal sebesar 1,57*dpi. Jadi, foto dengan dpi 72 diubah dpi horizontal nya sebesar 1,18*72=85, sedangkan nilai dpi vertikalnya menjadi 1,57*72=113.

c. Foto ukuran 4×6

Nilai pixel untuk foto ukuran 4×6 adalah mengikuti perhitungan horizontal=1,57*dpi dan vertikalnya=2,36*dpi. Misal foto dengan nilai dpi 72, maka ubah bagian horizontalnya menjadi 1,57*72=113, sedangkan untuk vertikalnya 2,36*72=170.

Setelah menghitung nilai dpi yang sesuai, lanjutkan langkah-langkah pengeditan sebagai berikut.

  • Perlu diingat, Anda tidak perlu memberikan centang pada bagian Maintain aspect ratio, isikan saja nilai pixelnya sesuai perhitungan diatas.
  • Karena langkah ini merupakan cara membuat ukuran foto 3×4, maka nilai pixel yang dimasukkan adalah
  • Setelah itu, klik
  • Simpan hasil foto yang telah diubah ukurannya, dengan klik File lalu Save As.

Simpan Hasil Foto Yang Telah Diubah Ukurannya, Dengan Klik File Lalu Save As

  • Klik pilihan JPEG picture.
  • Ubah nama file gambar yang telah di edit.
  • Klik Save.

Jika Anda mengikuti langkah-langkah yang telah dijelaskan diatas dengan benar, maka foto ukuran 3×4 akan didapatkan. Hal ini karena foto ukuran yang dihasilkan dalam cm (centimeter) sehingga bisa di print langsung.

Tidak perlu menggunakan menu resize kembali ketika memindahkannya ke Ms.Word. Langsung saja letakkan foto di lembar Ms. Word tanpa mengubah ukuran apapun lagi.

2. Menggunakan Software IrfanView

Software ini memiliki ukuran yang cukup ringan sehingga tidak akan membebani perangkat yang digunakan. Anda bisa mengunduhnya di laptop tanpa takut menghabiskan RAM. Bahkan kapasitasnya lebih kecil dibanding video yang biasa ditonton di Youtube.

Untuk mulai mengedit foto menjadi ukuran 3×4, ikutilah langkah-langkah mudahnya berikut ini.

  • Download software IrfanView di website resminya berikut ini https://www.irfanview.com/.
  • Setelah berhasil terunduh, lakukan instalasi seperti pada aplikasi desktop pada umumnya.

Setelah Berhasil Terunduh, Lakukan Instalasi Seperti Pada Aplikasi Desktop Pada Umumnya.

  • Buka software IrfanView yang telah diinstall di laptop.
  • Pada menu awal, masukkan foto mana yang hendak diubah ukurannya.
  • Caranya dengan klik menu File, lalu Open.
  • Pilih foto yang akan di edit, lalu klik Open.
  • Klik menu Edit, lalu pilih Create maximized selection ratio.

Klik Menu Edit, Lalu Pilih Create Maximized Selection Ratio

  • Setelah itu, pilih ukuran 3×4 atau sesuai kebutuhan.
  • Selanjutnya, di area foto yang akan di edit akan muncul garis persegi panjang. Geser garis tersebut dengan klik kanan dan tahan, usahakan agar pas di tengah.
  • Fungsi garis yang digeser tersebut adalah untuk memotong atau crop bagian yang akan digunakan.
  • Setelah digeser dengan pas dan sesuai, selanjutnya klik menu Edit.
  • Klik pilihan Crop selection (Cut out).
  • Setelah itu, foto akan dipotong sesuai ukuran yang dipilih, yaitu
  • Klik menu Image, lalu pilih Resize/Resample.

Klik Menu Image, Lalu Pilih Resize Resample

  • Akan ditampilkan pengaturan Resize, klik Set new size.
  • Ubah ukuran menjadi centimeter dengan memilih cm.
  • Isi ukuran width menjadi 3 dan height menjadi
  • Pada bagian dpi, masukkan nilai
  • Klik
  • Simpan foto yang telah diubah ukurannya dengan klik File lalu Save As.
  • Ubah nama foto sesuai kebutuhan.
  • Klik Save.

Hasil foto yang telah di edit dari langkah-langkah diatas tentu memiliki kualitas lebih baik. Hal ini karena ukuran dpi yang telah diubah menjadi lebih besar. Jika Anda ingin mendapatkan resolusi yang lebih kecil (ukuran Kb) maka perkecil saja nilai dpi dari langkah diatas.

3. Menggunakan Photoshop

Photoshop pada dasarnya merupakan aplikasi yang cukup kompleks untuk mengedit gambar. Namun jika Anda terbiasa menggunakan software ini, tentu cara membuat ukuran foto 3×4 akan lebih mudah. Berikut langkah-langkah mengubah ukuran foto 3×4 yang bisa diikuti.

a. Langkah Mengganti Background

  • Buka software Photoshop sesuai versi yang yang dimiliki.
  • Klik menu File, lalu Open untuk memasukkan foto yang akan di edit. Bisa juga menggunakan shortcut Ctrl+O untuk mempersingkat langkah.
  • Hilangkan background asli foto, dengan memanfaatkan tools yang disediakan. Pengguna bisa menggunakan Lasso Tool, Selection Tool, maupun Quick Selection Tool.
  • Misalnya jika ingin menggunakan Quick Selection Tool, maka klik fitur tersebut.

Misalnya Jika Ingin Menggunakan Quick Selection Tool, Maka Klik Fitur Tersebut

  • Mulai lakukan seleksi pada bagian objek yang tidak diperlukan.
  • Klik Add Layer Mask untuk menghapus background.
  • Secara otomatis, latar gambar akan hilang.
  • Setelah itu, beri warna pada background sesuai kebutuhan.
  • Buat layer baru dengan klik opsi Layer, lalu New Layer. Anda juga bisa menggunakan shortcut Shift+Ctrl+N.
  • Pindahkan layer yang baru ditambahkan ke posisi paling bawah.
  • Klik kanan pilihan Paint Bucket Tool yang berada di sebelah kiri menu.

Klik Kanan Pilihan Paint Bucket Tool Yang Berada Di Sebelah Kiri Menu

  • Pilih warna dasar background berupa warna biru atau merah.
  • Klik Set Foreground Color.
  • Pada gambar, klik kiri pada background Setelah itu, warna latar belakang akan berubah sesuai warna yang dipilih.

b. Mengubah Ukuran

  • Setelah mengubah background, saatnya mengubah ukuran foto menjadi 3×4 dengan klik menu Crop.
  • Setelah itu, pilih Size and Resolutions.

Setelah Itu, Pilih Size And Resolutions.

  • Pada kolom width atau lebar, masukkan angka 3. Sedangkan pada kolom height atau tinggi, masukkan angka 4.
  • Ubah setelan ukurannya menjadi centimeter.
  • Atur posisi foto sampai pas sesuai kebutuhan, klik

4. Menggunakan Situs Online

Cara membuat ukuran foto 3×4 online bisa menjadi pilihan bagi Anda yang tidak mau ribet. Cukup pastikan perangkat yang digunakan, baik PC maupun smartphone telah terhubung ke internet. Manfaatkanlah beberapa layanan website online untuk ubah ukuran foto secara gratis.

Pengguna juga akan lebih mudah menentukan ukuran karena sudah tersedia dalam pilihan cm dan mm. Berbeda dengan software atau aplikasi lain yang mungkin mengharuskan Anda mengatur pixel foto. Berikut beberapa situs online yang dapat digunakan untuk mengubah ukuran foto.

a. Imageresizer

Imageresizer menjadi situs online pertama yang bisa Anda coba untuk mengubah foto. Situs ini sudah cukup banyak diandalkan untuk mengubah ukuran foto menjadi 3×4 dengan cepat dan mudah. Cukup siapkan foto yang hendak diubah ukurannya dan Anda bisa mengeditnya secara instan.

  • Buka browser andalan, seperti Mozilla Firefox, Google Chrome, atau Opera.
  • Setelah itu, kunjungi website imageresizer.com.

Setelah Itu, Kunjungi Website Www Imageresizer Com

  • Pada tampilan awal, klik opsi Select Images, dan masukkan foto mana yang akan diubah ukurannya.
  • Klik Open.
  • Pilih By Dimensions, lalu klik unit pixels untuk menentukan ukuran.

Pilih By Dimensions, Lalu Klik Unit Pixels Untuk Menentukan Ukuran

  • Klik cm dan masukkan nilai width dan height sesuai kebutuhan. Misalnya pada langkah ini kita akan memasukkan nilai width sebesar 4, dan biasanya pada bagian height akan otomatis terisi.
  • Potong foto agar hasilnya lebih baik dengan klik Crop.
  • Pilih Crop ratio dan pilih bagian yang diperlukan sesuai tujuan.
  • Lakukan proses crop dengan seksama dengan menggeser-geser garis persegi panjang, anda bisa memperbesar atau memperkecil bagian sesuai keinginan.
  • Setelah sesuai, klik Apply Crop.
  • Klik Resize, lalu unit dari cm dijadikan
  • Setelah itu, ubah width menjadi 40 karena 4 cm= 40 mm.
  • Pilihan ukuran mm bisa menjadi alternatif jika sewaktu-waktu ukuran cm seringkali tidak sesuai.
  • Selanjutnya, klik Resize Image Now untuk memproses ukuran sesuai yang diinginkan.
  • Klik Download Image.
  • Setelah itu, simpan foto yang telah diubah ukurannya.

Hasil dari website imageresizer.com akan memberikan hasil cetak yang sesuai dengan ukuran 3×4. Kualitas foto pun terbilang sangat baik, tidak buram, dan tidak pecah. Hal ini karena ukuran dpi yang dihasilkan adalah sebesar 300 dpi.

b. PicResize

Situs online selanjutnya yang bisa dipilih adalah PicResize. Sesuai dengan namanya, layanan ini memberikan fungsi utama untuk mengubah ukuran gambar. Pada dasarnya, situs ini memberikan beberapa opsi pengeditan yang bisa digunakan.

Namun kali ini kita akan menggunakan fitur Custom Size untuk menghasilkan ukuran foto yang sesuai. Fitur ini memungkinkan penggunanya untuk mengubah ukuran foto secara manual ke resolusi tertentu.

Bagi yang sedang mencari layanan edit foto menjadi 3×4, tentunya langkah-langkah di bawah ini akan sangat bermanfaat.

Buka Browser Dan Kunjungi Laman Situs

  • Pada tampilan utama halaman, klik tombol Browse.
  • Pilih gambar atau foto mana yang hendak diubah ukurannya.
  • Jika sudah ketemu, klik Continue.
  • Scroll ke bawah sampai ketemu pilihan Resize Your Picture.

Scroll Ke Bawah Sampai Ketemu Pilihan Resize Your Picture

  • Setelah itu, ubah opsi Make My Picture menjadi Custom Size agar bisa disesuaikan dengan ukuran yang dikehendaki.
  • Ubah ukuran gambar menjadi 354×472
  • Jika sudah sesuai, geser ke bawah dan klik pilihan I’m Done, Resize My Picture!
  • Simpan foto yang telah di edit ukurannya.

c. Resizeimage.net

Cara membuat ukuran foto 3×4 berikutnya adalah dengan situs online resizeimage.net. Sama seperti layanan online yang telah disebutkan diatas, situs ini juga memiliki fungsi untuk mengubah ukuran foto sesuai kebutuhan.

Tidak hanya itu, resizeimage.net juga memiliki fitur lainnya yang dapat dimanfaatkan. Diantaranya adalah rotate, crop foto, hingga mengubah background foto menjadi transparan. Bagi Anda yang membutuhkan ukuran foto 3×4, simak langkah-langkah mudahnya di bawah ini.

  • Buka browser andalan lalu ketikkan alamat situs online resizeimage.net.

Buka Browser Andalan Lalu Ketikkan Alamat Situs Online Resizeimage Net

  • Pada tampilan awal, klik pilihan Upload an image.
  • Setelah itu, pilih foto mana yang ingin diubah ukurannya menjadi 3×4.
  • Scroll ke bawah sampai terdapat opsi Resize your image.

Scroll Ke Bawah Sampai Terdapat Opsi Resize Your Image

  • Setelah itu, atur setelan foto menjadi 3×4 atau dalam piksel 354×472.
  • Jangan beri centang pada bagian Keep Aspect Ratio.
  • Scroll halaman ke bawah, lalu klik Resize Image.
  • Tunggu beberapa saat sampai hasil foto Anda selesai.
  • Simpan hasil editing.

Langkah-langkah diatas merupakan cara yang mudah untuk mengubah ukuran foto menjadi 3×4. Selebihnya, Anda bisa mengeksplorasi fitur-fitur di dalamnya agar sesuai dengan kebutuhan. Tidak perlu khawatir, fitur-fitur di resizeimage.net cukup mudah digunakan bahkan untuk pemula sekalipun.

5. Menggunakan Microsoft Word

Aplikasi pengolah kata ini juga memungkinkan Anda mengubah ukuran foto menjadi 3×4 atau ukuran lainnya. Selain itu, hasil pengubahan foto juga bisa langsung dicetak menggunakan kertas foto. Oleh karena itu, pengeditan dengan Ms.Word merupakan cara yang efektif.

Terutama bagi Anda yang ingin langsung mencetak hasil foto yang sudah diubah. Hal ini berbeda jika tujuan utamanya untuk mengupload berkas, Ms.Word tidak direkomendasikan.

Berikut langkah-langkah mudah membuat ukuran foto 3×4 menggunakan Microsoft Word.

  • Buka aplikasi Microsoft Word di laptop/PC.
  • Buka menu Insert lalu klik Picture.

Buka Menu Insert Lalu Klik Picture

  • Cari foto mana yang hendak diubah ukurannya, lalu klik Open.
  • Setelah foto terbuka di Word, klik kiri pada bagian foto.
  • Klik Format, lalu tekan Crop.
  • Pilih Aspect Ratio, lalu tentukan rasio yang diinginkan, yaitu 3:4.
  • Sesuaikan posisi foto agar pas sesuai kebutuhan.
  • Klik Crop.
  • Klik kanan foto, lalu pilih Size and Position.

Klik Kanan Foto, Lalu Pilih Size And Position

  • Isikan pada kolom width sebesar 3 cm, sedangkan untuk height isikan 4 cm.
  • Jika ukuran foto sudah 3×4 sesuai keinginan, maka siap untuk dicetak.
  • Apabila ingin mencetak banyak foto sekaligus dalam satu halaman penuh, cukup lakukan copy paste foto yang sudah di edit.
  • Letakkan di sebelahnya agar menghemat kertas.
  • Pastikan tampilannya sudah sesuai yang diinginkan dan siap di print.
  • Klik File, lalu pilih Print.
  • Tentukan printer mana yang akan digunakan untuk mencetak.
  • Klik Print.

Seperti yang telah disebutkan diatas, penggunaan MS. Word untuk mengubah foto sangat cocok jika langsung dicetak. Tak heran aplikasi ini juga banyak dimanfaatkan jasa cetak foto agar pencetakan lebih efektif. Anda sendiri bisa mencobanya karena langkah-langkahnya yang mudah diikuti.

Cara-cara membuat ukuran foto 3×4 memang bervariasi. Anda bisa memilih cara yang sekiranya paling mudah. Bagi yang ingin cara yang instan, pengeditan dengan situs online tentu direkomendasikan. Namun, hal ini bergantung pada keperluan masing-masing pengguna.

5+ Cara Membuat Ukuran Foto 3×4 Mudah dan Praktis