32 Aplikasi Chatting (Yang Sering Digunakan) Sekolahnesia

32 Aplikasi Chatting (Yang sering digunakan)

Aplikasi Chatting – Melakukan chatting dengan hanya mengandalkan satu aplikasi saja terkadang tidak cukup. Anda perlu menemukan beberapa aplikasi lain yang bisa diandalkan. Banyak hal yang menjadi alasan Anda harus menggunakan aplikasi chatting lain selain yang biasa digunakan. Terutama kebiasaan seseorang untuk menggunakan aplikasi chatting memang berbeda-beda.

Selain kebiasaan tersebut, terkadang memang harus menemukan beberapa solusi lain ketika salah satu aplikasi tidak bekerja dengan baik. Ada banyak solusi yang bisa Anda temukan selain aplikasi untuk chatting yang biasa Anda gunakan. Mulai saat ini keterhubungan bisa selalu terjalin menggunakan aplikasi untuk chatting yang beragam.

Aplikasi Chatting Paling Banyak Digunakan

1. Facebook Messenger

Facebook Messenger

Kemunculan Facebook sebagai salah satu media sosial yang terbesar di dunia saat ini memberikan banyak fasilitas terbaik. Seperti Facebook Messenger yang menjadi aplikasi messenger paling populer di dunia. Banyak fitur yang bisa Anda temukan pada aplikasi ini. Seperti untuk memulai obrolan dan menambah stiker hingga melakukan video call.

Fitur tersebut membuat banyak pengguna menyukainya. Terdapat versi lite bagi Anda yang ingin menggunakan aplikasi ini. Versi tersebut memudahkan Anda untuk mendapatkan keamanan chatting yang lebih baik. Terutama untuk memastikan Anda terbebas dari beberapa iklan yang tengah muncul pada saat melakukan chatting.

2. Whatsapp Messenger

Whatsapp Messenger

Aplikasi yang satu ini sudah tidak bisa dihilangkan dari kehidupan masyarakat. Hampir seluruh masyarakat di dunia sering dan memilih untuk menggunakan aplikasi untuk chatting yang populer ini. Di Indonesia sendiri, aplikasi Whatsapp memang memiliki jumlah pengguna yang banyak. Anda bisa melakukan banyak aktivitas seperti melakukan panggilan video dan juga melalui suara.

Hal yang membuatnya lebih seru adalah akses langsung terhadap kontak Anda. Memungkinkan ponsel untuk mengisi daftar kontak pada aplikasi tersebut. Saat ini Whatsapp sudah memiliki pengamanan dan privasi yang lebih baik.

Bahkan tersedia beberapa hal seru seperti mengirimkan stiker dan gift melalui aplikasi ini. Anda bisa mengirimkan file, gambar, hingga audio menggunakan aplikasi ini.

3. Line

Line

Menjadi aplikasi yang tidak kalah populer untuk melakukan chatting, Line memiliki banyak pengguna di Indonesia dan Asia. Memiliki lebih dari 600 juta pengguna dan memberikan banyak fitur yang menjadi standar dari aplikasi pengiriman pesan. Seperti melakukan posting dan membiarkan orang lain memberikan komentar.

Fasilitas untuk melakukan panggilan suara ataupun video untuk sesama penggunanya. Panggilan ini diberikan gratis untuk sesama pengguna aplikasi Line. Hal lain yang tidak kalah menarik adalah Anda bisa membeli tema sesuai dengan kesukaan seperti tokoh dan gambar lainnya. Memiliki banyak stiker yang diberikan dengan berbagai macam tema termasuk beberapa karakter khas dari Line.

4. Blackberry Messenger

Blackberry Messenger

Meskipun sudah lama ditinggalkan, aplikasi chatting ini tidak bisa dilupakan begitu saja. Di zamannya, Blackberry Messenger memiliki banyak pengguna dan mungkin masih bisa ditemukan saat ini. Untuk Anda yang ingin menggunakannya BBM sudah tersedia di smartphone dengan sistem Android dan iOS. Memiliki banyak fitur seperti berbagi status dengan sesama teman.

Memungkinkan siapapun penggunanya untuk melakukan panggilan suara ataupun video. Saat ini BBM sudah dilengkapi dengan berbagai emotikon bahkan sticker. Memberikan dukungan lain seperti beberapa fitur permainan pada aplikasinya. Pengiriman gambar dan file juga bisa dilakukan menggunakan aplikasi ini yang masih banyak digunakan saat ini.

5. Google Allo

Google Allo

Banyak aplikasi dan fitur yang disediakan oleh Google untuk penggunanya. Untuk meningkatkan daya tarik ternyata Google membuat fitur dari Google Assistant yang baru. Seperti Google Allo ini yang bisa digunakan oleh pemilik perangkat iOS dan Android. Memberikan berbagai jenis fitur menarik sebagai salah satu aplikasi untuk melakukan kegiatan chatting.

Beberapa fitur yang Anda bisa temukan juga beragam seperti berbagi emoji, foto, stiker, dan file. Hal yang dikhususkan adalah menjadikan asisten dari Google ini sebagai alat komunikasi penggunanya.

6. Google Hangouts

Google Hangouts

Sudah muncul sejak lama, aplikasi Google Hangouts ini memiliki pengguna yang jumlahnya tidak kalah dari aplikasi lain. Tersedia untuk banyak perangkat dengan sistem Android juga iOS dan dapat dijadikan sebagai aplikasi default. Mulai saat ini Anda bisa menggunakan aplikasi untuk chatting ini menggunakan PC ataupun laptop. Anda bisa menjadikannya sebagai salah satu solusi terbaik.

Pembedanya dengan aplikasi lain adalah keharusan penggunanya untuk memiliki akun pada aplikasi Google terlebih dahulu. Banyak hal yang bisa Anda lakukan dengan aplikasi ini seperti mengirim foto, Gif, dan melakukan panggilan video. Saat ini tersedia fitur untuk melakukan panggilan dengan cara grup. Menjadikannya sebagai aplikasi yang populer untuk digunakan pada zaman sekarang.

7. Kik

Kik

Meskipun tidak terlalu memiliki banyak pengguna, Kik ternyata bisa menjadi aplikasi messenger yang diandalkan. Ketika menggunakan aplikasi ini, Anda bisa menggunakan nama samaran. Membuat banyak orang mengandalkannya untuk menjadi anonymous. Menjadikan aplikasi ini untuk sekedar mengobrol dengan orang asing dan banyak gamer yang mulai menggunakannya.

Tidak kalah dengan aplikasi lain ternyata Kik memiliki fitur yang menarik. Seperti melakukan chatting dengan membagikan stiker, emoji dan berbagai hal lainnya. Yang membuatnya lebih seru adalah Anda bisa melakukan obrolan biasa ataupun video. Bahkan bisa melakukan komunikasi secara grup ketika ingin bermain game. Namun, Anda harus membayar jika ingin sticker yang lebih unik.

8. WeChat

Wechat

Fitur yang diberikan oleh WeChat sebagai salah satu aplikasi yang populer di negara China tidak kalah bersaing dengan yang lainnya. Bahkan di Indonesia aplikasi ini memiliki banyak pengguna dengan berbagai fitur menarik yang ditawarkannya. Ketika Anda bisa melakukan panggilan suara ataupun video.

Aplikasi ini memberikan Anda kemudahan untuk berbagi video dan foto serta hal lainnya. Ketika menggunakan aplikasi ini Anda bisa memiliki fitur friend radar kemudian mencari teman terdekat. Memberikan kemudahan menggunakan shake untuk mencari orang yang berada di sekitar. Memungkinkan penggunanya untuk terhubung dengan orang terdekat.

9. Slack

Slack

Kebanyakan orang menggunakan Slack untuk kegiatan berkomunikasi ketika berbisnis. Tampilannya memang jauh lebih profesional dibandingkan dengan aplikasi lain. Memberikan Anda kemudahan untuk melakukan panggilan dan membuat sauran grup. Selain bisa melakukan panggilan suara ternyata Anda juga bisa melakukan panggilan video menggunakan aplikasi ini.

Memiliki kelengkapan dukungan lain dari pihak ketiga seperti Google Drive, Asana, Giphy, kemudian alat atau pihak lainnya. Membuat pekerjaan Anda menjadi lebih produktif dan memungkinkan user untuk bergabung dengan server lainnya. Saat ini Slack memiliki keterhubungan seperti versi discord yang tampilannya lebih jujur dan profesional. Anda bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis.

10. Snapchat

Snapchat

Salah satu aplikasi yang memiliki banyak pengguna dari kalangan muda. Membuat snapchat mendapatkan kepopuleran yang tinggi sebagai salah satu aplikasi messenger yang unik. Ada banyak hal yang bisa Anda lakukan menggunakan Snapchat. Seperti melakukan panggilan melalui suara, video, kemudian mengirim pesan teks hingga foto yang bisa dilakukan dengan gratis.

Fitur yang diberikan hampir sama seperti beberapa situs media sosial lainnya. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk melakukan pembaruan status yang bisa dilihat oleh pengikut. Setiap pembaruan status akan memasuki masa kedaluwarsa dalam waktu 24 jam. Membuat banyak penggunanya semakin menyukai aplikasi ini untuk berbagi momen kebersamaan.

11. Skype

Skype

Sudah tidak bisa diragukan lagi, jika aplikasi chatting yang satu ini memang memiliki banyak pengguna. Sudah sejak lama banyak orang menggunakan aplikasi Skype untuk kepentingan chatting biasa atau kebutuhan meeting. Anda bisa melakukan panggilan video ataupun audio kemudian mengirimkan teks menggunakan aplikasi ini.

Bahkan Anda bisa mengadakan meeting menggunakan aplikasi ini. Yang memungkinkan penggunanya untuk saling berkomunikasi dalam grup. Bahkan Anda bisa melakukan berbagi layar pada PC maupun smartphone yang membuat pekerjaan menjadi lebih mudah. Saat ini Skype memang menjadi aplikasi milik Microsoft.

12. Viber

Viber

Namanya memang tidak sebesar beberapa aplikasi yang ada saat ini. Meskipun demikian, aplikasi ini masih bisa diandalkan untuk sekadar melakukan chat dan berhubungan dengan banyak orang. Memiliki berbagai fitur yang cukup populer seperti mengirim pesan dan melakukan panggilan video atau suara. Ada beberapa fitur yang mendukung kegiatan bekerja Anda menggunakan aplikasi ini.

Memungkinkan setiap penggunanya untuk melakukan panggilan secara grup. Yang akan memberikan kemudahan untuk melakukan meeting dan hal lainnya. Bahkan serunya pengguna bisa memberikan sticker hingga beberapa emoji ketika sedang mengirimkan pesan. Untuk berbagai sticker yang unik lainnya memang akan membutuhkan biaya tambahan.

13. Telegram

Telegram

Banyak orang menggunakan Telegram sebagai salah satu aplikasi messenger yang menawarkan privasi bagi penggunanya. Enkripsi yang digunakannya seperti AES 256-bit simetris, enkripsi RSA 2048-bit dan yang lainnya. Ketika Anda melakukan perpesanan menggunakan aplikasi ini banyak yang mengatakan jika memang menjadi yang teraman untuk menjaga privasi.

Saat ini Telegram tidak hanya bisa digunakan pada smartphone saja. Anda bisa memasangkannya pada PC atau laptop yang digunakan untuk kemudahan perpesanan. Memberikan kemudahan untuk mengirim berbagai konten seperti file, gambar, pesan, stiker, hingga GIF yang prosesnya mudah. Di Indonesia sendiri pengguna telegram memang sudah sangat banyak dan cukup populer.

14. Signal

Signal

Aplikasi ini dibuat oleh Open Whisper System yang menjadi salah satu aplikasi paling recommended. Sebagai salah satu aplikasi yang memiliki keamanan enkripsi tinggi. Banyak orang yang mulai menggunakan aplikasi ini khsusunya di Indonesia. Anda bisa melakukan berbagai bentuk komunikasi seperti mengirim pesan dan melakukan panggilan suara sekalipun.

Memberikan dukungan pada penggunanya untuk melakukan panggilan secara grup. Kemudian untuk melampirkan media yang saat ini memang menjadi hal yang paling dibutuhkan oleh banyak orang. Hal ini yang menjadi alasan mengapa banyak orang yang menggunakan aplikasi ini.

15. IM+

Im+

Ketika Anda merupakan pekerja online dan mengharuskan untuk memiliki banyak akun di setiap media sosial aplikasi ini adalah solusinya. Memberikan Anda kemudahan untuk mengirimkan pesan dari banyak layanan. Beberapa aplikasi yang didukung oleh IM+ seperti Facebook, Live, Google, AIM, Twitter, Yahoo, dan lainnya bisa dilakukan dengan mudah.

Semua itu bisa Anda hubungkan dengan aplikasi IM+ ini untuk mengobrol dengan banyak orang dari berbagai media perpesanan. Banyak yang mengandalkan aplikasi ini untuk menyederhanakan berbagai aktivitas yang dilakukan.

16. Meet4U

Meet4U

Aplikasi yang memungkinkan Anda untuk berbicara dengan orang asing ini banyak diandalkan oleh berbagai kalangan. Sebagai salah satu aplikasi untuk orang yang masih lajang dan ingin mencari teman atau pasangan baru. Terutama bagi Anda yang ingin mencari teman atau pasangan yang berasal dari luar negeri. Bahkan bisa digunakan untuk berbagai pengguna Android dan iOS.

Membuat siapapun yang ingin menggunakan aplikasi kencan yang gratis, serba cepat, dan nyaman. Kelebihan aplikasi ini adalah memungkinkan Anda untuk mengirim berbagai foto, video, hingga voice note dan file lainnya. Bahkan Anda bisa mengetahui siapa yang mengunjungi profil terakhir kalinya dengan aplikasi ini.

17. BeeTalk

Beetalk

Sudah sejak lama BeeTalk menjadi aplikasi chatting gratis yang memberikan banyak kemudahan bagi penggunanya. Terdapat banyak doodle dan berbagai sticker lainnya yang bisa Anda gunakan ketika mengobrol. Banyak orang yang menggunakan aplikasi ini untuk mengobrol secara grup dengan banyak teman. Tersedia juga berbagai klub yang bisa Anda masuki untuk menambah teman.

Keunikan yang dimilikinya adalah kemungkinan penggunanya untuk mengirimkan pesan ajaib. Seperti pesan yang langsung hilang ketika telah dibaca oleh penggunanya.

18. MeetMe

Meetme

Untuk Anda yang suka berbicara bersama orang asing sepertinya aplikasi ini sangat cocok untuk digunakan. Didukung oleh berbagai sistem Android dan iOS yang membuatnya banyak digunakan oleh berbagai kalangan. Anda bisa menemukan orang asing yang terdekat kemudian mengajaknya mengobrol. Anda juga bisa mencari teman yang tidak dikenal melalui profil di aplikasi.

Diberikan gratis oleh penggunanya dengan berbagai fitur yang dimilikinya. Memiliki banyak versi Bahasa seperti Indonesia dan Inggris untuk memudahkan penggunanya dalam berinteraksi. Untuk Anda yang ingin menggunakan berbagai fitur tambahan lainnya, yang memungkinkan Anda untuk berbicara dengan orang asing.

19. Hi5

Hi5

Sebagai salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk mengobrol dengan orang asing yang bisa dilakukan dengan online. Beberapa orang bisa menemukan teman lama dengan menggunakan aplikasi ini dan bisa mengajaknya untuk mengobrol.

Jika Anda ingin mengajaknya bertemu bisa dilakukan melalui aplikasi ini. Yang bisa dilakukan dengan memfilter beberapa orang yang Anda temukan.

Filter diberikan berdasarkan lokasi, usia, dan berbagai kriteria lainnya sesuai dengan minat yang Anda inginkan. Fitur terbaik yang dimilikinya adalah keamanan dari aplikasi ini yang telah terjamin. Ketika penggunanya bisa dengan mudah menyembunyikan nama, lokasi, dan berbagai hal lainnya di aplikasi tersebut. Hanya beberapa orang yang telah diizinkan yang bisa melihatnya.

20. Twoo

Twoo

Memiliki kelebihan yang penuh gaya dan memberikan fitur yang menyenangkan bagi penggunanya. Twoo memungkinkan Anda untuk bertemu dengan orang baru yang belum dikenal. Berbicara dengan orang asing bahkan dari seluruh dunia bisa dilakukan dengan mudah menggunakan aplikasi ini. Anda bisa melakukan filter dengan berbagai kriteria yang diinginkan.

Seperti berbagai hobi, kesukaan, dan tujuan yang sama. Aplikasi ini diberikan gratis untuk para penggunanya. Mudah digunakan dan tanpa batas untuk melakukan berbagai pertemanan melalui smartphone Anda. Twoo memberikan kemudahan dengan versi premium dengan fitur dan layanan yang lebih banyak.

21. Chatous

Chatous

Aplikasi untuk chatting online menggunakan smartphone. Anda bisa mencoba mencari teman baru menggunakan aplikasi ini dengan berbagai fitur dan opsi menarik lainnya. Seperti untuk berbicara dengan orang asing bahkan meminta dan mengirim gambar. Memiliki fitur yang hampir sama dengan aplikasi lainnya seperti menemukan teman atau orang baru sesuai keinginan dan minat.

Nantinya, Anda diharuskan untuk memilih hashtag yang diberlakukan pada setiap profil. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk terhubung dengan orang asing yang memiliki kesamaan tagar. Bahkan penggunanya bisa menyinkronkan semua obrolan dengan mudah menggunakan aplikasi ini. Melalui portal web yang sudah disediakan kemudian melakukan aktivitas di dalamnya.

22. GroupMe

Groupme

Salah satu aplikasi untuk chatting online yang memungkinkan penggunanya melakukan percakapan grup. Setelah melakukan pengaturan pada profil pengguna maka Anda bisa membuat grup dengan mudah. Menambahkan kontak kemudian mencarinya menggunakan nomor telepon yang tersedia atau alamat email dari pengguna tersebut.

Fitur yang dimilikinya memang masih merupakan fitur dasar. Seperti pengiriman berbagai media, emoji, stiker, GIF, bahkan hal lainnya. Anda bisa mendapatkan dukungan untuk mengobrol secara grup melalui SMS yang diberikan kepada orang yang bersangkutan. Mengajaknya untuk membuat akun di aplikasi yang sama.

23. Lovoo

Lovoo

Sebuah aplikasi yang memungkinkan Anda untuk bertemu dengan orang asing secara online dengan berbagai kemudahan yang dimilikinya. Menjadi aplikasi chat gratis yang memudahkan aktivitas mengobrol dengan cara audio ataupun video online. Mencari orang asing sesuai dengan kriteria dan minat yang sama. Bahkan aplikasi ini memberikan jaminan keamanan pada profil penggunanya.

24. Badoo

Badoo

Sudah tidak diragukan lagi jika Badoo memiliki banyak pengguna saat ini baik yang menggunakan Android ataupun iOS. Mengizinkan Anda untuk bertemu dengan orang baru dan yang tidak dikenal. Memiliki lebih dari 300 pengguna dan ternyata bisa diandalkan untuk sekedar bertemu dengan orang asing. Anda bisa melakukan panggilan video atau audio dengan aplikasi tersebut.

Anda bisa dengan mudah mencari teman di daerah terdekat. Mengobrol dengan orang tersebut dengan cara online dan gratis.

25. Tinder

Tinder

Tidak hanya di Indonesia, aplikasi ini memang pertama kali populer di kalangan masyarakat luar. Merupakan aplikasi chat dewasa yang kece dan tidak asing di telinga berbagai kalangan muda. Banyak yang menggunakannya untuk mencari jodoh atau sekedar teman yang baru. Memiliki banyak fitur untuk melakukan chat dan mencari teman baru untuk saling menyukai profil satu sama lain.

Di aplikasi ini Anda bisa dengan mudah mencari teman berdasarkan lokasi yang bisa disesuaikan dengan keberadaan dan hobi Anda. Kecocokan yang ditemukan bisa menjadikan ajang untuk mengobrol dan mencari pasangan di dunia nyata.

26. Tantan

Tantan

Mulai tenar akhir-akhir ini nama aplikasi Tantan memang tidak bisa diragukan begitu saja. Meskipun masih terdengar asing bagi beberapa orang ternyata aplikasi ini bisa diandalkan untuk chatting. Melakukan perkenalan dengan teman baru bahkan untuk mencari pasangan sekalipun. Memiliki banyak fitur yang menarik dan membuat banyak penggunanya semakin menyukai aplikasi ini.

Hampir sama seperti Tinder tadi, fitur untuk saling mengusap profil ini bisa mendekatkan Anda dengan orang yang cocok. Saling berkomunikasi dan melakukan pembicaraan hingga akhirnya menjadi pasangan karena kecocokan tersebut.

27. OKCupid

Okcupid

Nama OKCupid ini memang tidak begitu terkenal khususnya di Indonesia. Sebagai salah satu aplikasi chatting online yang biasanya digunakan oleh kalangan dewasa. Memberikan kemudahan untuk Anda yang ingin menemukan pasangan atau teman baru. Mencari hubungan asmara yang cocok bisa dilakukan dengan cepat dan mudah dengan fitur yang dimiliki oleh aplikasi ini.

Seperti mencari profil yang sesuai dengan kriteria. Bahkan Anda bisa mencari pasangan yang tidak hanya berasal dari satu negara saja. Anda bisa menemukan banyak orang yang berasal dari luar negeri dan bertemu dengan orang tersebut.

28. Zoosk

Zoosk

Menjadi seseorang yang suka untuk berkenalan dengan orang yang baru dikenal akan seru untuk dilakukan secara online. Bersama Zoosk Anda bisa menggunakan kesempatan untuk bertemu dengan orang baru dan mulai berkenalan. Tanpa kesulitan apapun Anda bisa dengan mudah melakukan interaksi dengan orang yang cocok. Seperti menemukan hobi dan minat yang sama.

Melakukan tatap muka, panggilan audio, dan melakukan sharing file atau gambar bisa dilakukan disini. Aplikasi ini dapat didownload langsung secara gratis.

29. Hoott

Hoott

Nama Hott menjadi salah satu ciri dari aplikasi ini yang menawarkan fitur chatting yang luar biasa. Seperti untuk menjadikan sesi mengobrol dan sharing menjadi lebih seru. Bisa didownload menggunakan smartphone menjadi kelebihan aplikasi ini untuk memiliki banyak pengguna. Hanya bermodalkan kuota internet dan berinteraksi secara online Anda bisa menemukan orang baru.

Di aplikasi ini keamanan pengguna adalah hal yang diutamakan. Membuat privasi siapapun akan selalu terjaga hingga akhirnya setiap pengguna bisa menemukan pasangannya. Mencakup lebih dari 2.000KM pengguna yang menggunakan aplikasi ini. Setiap pengguna berhak untuk menyembunyikan privasinya di dunia online.

30. Aplikasi Chatting “Date-Me Free Dating”

Aplikasi Chatting &Quot;Date-Me Free Dating&Quot;

Tidak banyak yang tahu jika aplikasi Date-Me Free Dating ini juga memiliki pengguna yang lumayan banyak. Ketika masuk ke aplikasi dan berada di halaman profil, Anda akan membuat kriteria orang yang diinginkan. Hanya dengan lima langkah mudah maka Anda bisa menemukan berbagai orang dengan kriteria yang sama. Memasang profil semenarik mungkin adalah tugas Anda.

Profil yang menarik akan digunakan untuk memikat lawan jenis. Yang akan menjadi preferensi pencarian bagi pengguna lainnya dan memulai untuk menghubungkan jaringan dengan Anda.

31. KakaoTalk

Kakaotalk

Sudah lama muncul di dunia chatting online ternyata KakaoTalk memang tidak bisa ditinggalkan begitu saja. Kecepatan mengirim pesan menggunakan aplikasi ini sangat bisa diandalkan. Anda tidak akan menemukan pesan yang terpending selama jaringan internet lancar. Sampai saat ini, pengguna KakaoTalk sudah mencapai 150 juta orang yang mencakup seluruh dunia.

Fitur yang diberikannya juga tidak kalah menarik dari aplikasi chatting lainnya. Seperti melakukan panggilan video hingga menelepon secara gratis. Terdapat beberapa momen ketika developer memberikan atau membagikan voucher kepada penggunanya secara gratis. Akan dilakukan setiap hari dan bisa dicairkan untuk berbagai penggunaan.

32. Instagram

Instagram

Saat ini tidak ada yang tidak kenal dengan aplikasi atau sosial media Instagram. Sebagai salah satu aplikasi yang termasuk penggunanya terbanyak. Ketika Anda bisa membagikan berbagai momen baik dalam bentuk foto maupun video.

Memiliki lebih dari 420 juta pengguna di seluruh dunia membuat Anda bisa terhubung dengan siapapun. Bahkan dengan kalangan elit atau entertain sekalipun.

Memiliki fitur untuk saling berbagi pesan kemudian mengedit foto yang menjadi kegemaran penggunanya. Anda bisa mencoba untuk mencari followers baru agar bisa terkoneksi dengan dunia maya yang luas. Bahkan fitur chattingnya sudah memiliki berbagai emoji yang menarik.

Terkadang ketika Anda hanya mengandalkan salah satu aplikasi chatting saja hal itu hanya akan mempersulit situasi. Terutama ketika aplikasi tersebut sedang tidak merespon dengan baik dan Anda mulai merasa kebingungan. Pasalnya, banyak orang saat ini terhubung melalui aplikasi untuk chatting. Sekarang ini sudah mengharuskan Anda untuk ahli di berbagai aplikasi.

32 Aplikasi Chatting (Yang sering digunakan)